Kuliner Nusantara

 BURAS



Gambar: dari team RWC


Oleh :Endang S

Tema hari ke -12  tentang Buras  kuliner khas dari Bugis-Makasar membuat saya menggali info lebih banyak dari internet dan juga dari tulisan teman teman di share link.Karena Saya baru pertama kali mendengar  kata Buras.  Pertama membaca judulnya belum ada gambaran apa itu buras dan terasa asing. Setelah membaca sampai bawah baru paham kalau ternyata Buras merupakan kuliner khas dari Sulawesi tepatnya di Bugis-Makasar. Di grub share link saya membaca karya kak@neapenus membuat saya menjadi lebih paham tentang buras.Juga tulisan kak @yolandaputree saya mendapat info baru tentang kuliner di Minang yakni  katupek. 

Saya ajunginjempol untuk kakak-kakak PJ dengan ide-idenya yang berlian. Dengan tema Buras telah melahirkan banyak kuliner yang lain sehingga secara tidak langsung kita bisa mengenal kuliner Nusantara. Karena perserta dari RWC hampir meliputi seluruh nusantara.Ternyata Nusantara kaya akan kuliner dan rasanya perlu menjelajah lebih banyak untuk mengetahui ragam kuliner Indonesia 

Saya yang berasal dari Jawa Timur belum tahu rasanya buras. Akan tetapi membaca cara pembuatan buras bisa membayangkan rasanya sangat gurih karena masaknya dicampur santan. Setelah masak bisa dipadu dengan lauk berkuah atau lauk kering. Sepertinya rasa akan sangat pas dilidahku karena penyajiannya bisa di padukan dengan serundeng, aku penyuka serundeng. Rasa gurih akan berpadu dengan aroman serundeng yang khas. Itulah kesanku tentang Buras semoga suatu saat aku bisa menikmati buras beneran tidak hanya diangan.

Kalau di daerah asalku  adanya lontong ,ketupat dan lepet.yang biasanya disajikan saat lebaran ketupat. Lebaran ketupat itu jatuh pada hari setelah melaksanakan puasa sawal. Kalau lontong dan ketupat dari beras sedangkan lepet dari ketan yang dicampur dengan irisan kelapa. Paduan lauknya bisa opor ayam, sayur lodeh, bubuk kedelei, kerupuk udang atau kerupuk lainnya dan sambel. Rasanya nikmat sekali ketupat di makan dengan opor ayam di bubuhi bubuk kedelai.  sudah mau bikin ketupat. Kalau lepet bisa dimakan langsung atau di cocolkan pada bubuk kedelai.

Gresik, 4 April 2023


#NBO2304



Comments

Popular posts from this blog

Mengapa Niche Blog Sangat Perlu?

ODOP BLOGGER SQUAD

Review Tempat Wisata Santerra De Laponte