Bunga Telang














 BUNGA  TELANG   SI CANTIK YANG KAYA MANFAAT

Oleh :Endang Setyowati







Bunga Telang mempunyai ciri -ciri merambat dengan bunga berwarna biru keunguan  mempunyai mahkota bunga seperti kupu-kupu.Tanaman ini sering di jumpai sipemukiman dengan sebagai tanaman hias. Namun siapa sangka ternyata tanaman ini juga berfungsi sebagai kasiat obat.

Nama ilmiah bunga Telang: Clitoria  Ternatea

Kerajaan:  Plantae

Famili: Fabaceae

Devisi; Magnoliophyta

Kelas: Magnoliopsida

Ordo :Fabales

Sepesies: C.Ternatea

Secara etimologi dari nama spesifiknya "Ternatea", jenis tanaman ini di duga berasal dari pulau Ternate, Indonesia, akan tetapi asal geografis yang tepat dari C.  Ternatea sulit di tentukan. Jadi Telang Ternate adalah spesies tumbuhan endemik dan asli pulau Ternate.yang masuk dalam famili Fabaceae. Tanaman ini adalah spesies terpopuler dari seluruh spesies dalam genius Clitoria .


Manfaat Bunga Telang

Sudah banyak yang mengerti bahwa bunga Telang multifungsi ,sebagai tanan hias juga sebagai tanaman obat dan bisa juga dimasukkan dalam apotik hidup. Cara pemakaiannya juga sangat simpel dan dibuat seperti menyajikan teh. Yang membedakan nanti teh tersebut berwarna biru ,sebagian orang juga menyebutnya sebagai teh biru. Wah bisa menambah daftar koleksi teh nusantara. 

1.Baik Untuk Kesehatan Otak

Warna biru di bunga telang banyak mengandung antinoksidan yaitu  flavonoid.dan antosionin. Antioksidan tersebut  dapat merangsang asetilkolin zat kimia yang ada di otak  membantu proses mengingat, mempelajari informasi.

2.Memperbaiki Mood atau Suasana Hati

Mengkonsumsi  teh bunga Telang dibyakini bisa membuat suasana hati menjadi lebih baik .Suasana hati yang baik akan menjadi lebih mudah untuk mengerjakan setiap pekerjaan juga mempermudah bersosialisasi. Sehingga akan mudah untuk mencapai rencana rencana yang telah dibuat 


3.Mencegah Kerontokan Rambut 

Dalam bunga Telang mengandung pula zat bioflavonoid dan anthocyanin.Kedua zat tersebut  mempunyai fungsi  melancarkan sirkulasi darah di kepala.lancarnya sirkulasi darah dikeoala akan mampu mengatasi kerontokan rambut juga mengurangi tumbuhnya uban. Sehingga membuat penampilan tetap prima.

4.Mengandung zat anti oksidan

Banyak zat anti oksidan yang tergandung dalam bunga Telang antara lain flavonoid, antosionin, bioflavonoid dan masih banyak lagi


5.Mengurangin  Peradangan

Kandungan asam oleat di bunga Telang cukup tinggi sehingga bisa membantu mengurangi peradangan.

6.Mengurangi Resiko  Hipertensi dan Penyakit Jantung

Senyawa antosionin dalam bunga Telang dapat membantu mengurangi kekakuan  arteri. Arteri yang kaku bisa menyebabkan  darah sulit mengalir sehingga bisa menyebabkan tekanan.darah tinggi , Darah tinggi akan membawa effek ke jantung juga  

Bahaya Bunga Telang

Tak disangsikan lagi ,bunga Telang banyak membawa manfaat bagi kesehatan namun sebelum mengonsumsi bunga Telang ada baiknya berkonsultasi dengan dokter. Karena ada effek samping yang mengikutinya bial pemakaian berlebihan.Memang segala sesuatu yang berlebihan akan membawa dampak yang kurang bagus

1. Mual

Pemakaian teh bunga Telang bisa mengakibatkan gangguan mual.sehingga perlu berhati hati bila memgkonsumsinya

 2.Diare

Disamping gangguan mual.di perut effek selanjutnya bisa mengakibatkan diare. Diare yang berkepanjangan akan mengakibatkan dehidrasi pad tubuh dan ini sangat mengganggu kesehatan. Karena bila dirasa ada ganguan kala mengkonsumsi bunga Telang atau teh biru sebaiknya langkah awal di hentikan dulu.

3.Batu Ginjal

Effek yang tidak bisa dianggap enteng adalah batu ginjal.halnini bisa terjadi karena kandungan asam oksalat  yang cukup tinggi sehingga bisa mengakibatkan effek tersebut.Karwna itu bila mengkonsumsi bunga Telang adabauknya juga kebutuhan air minum untuk tubuh diperhatikan agar terjasi keseimbangan .

4.Anti Gizi

Dalam bunga Telang ada zat yang mengikat gizi sehingga nutrisi tidak sampai pada tujuan akibatanya akan mengalami kekurangan gizi. Hal ini perlu diperhatikan dengan seksama agar manfaat bunga Telang tidak berubah menjadi zat yang kurang baik pada tubuh.

5.Menimbulkan Alergi.

Bila mengkonsumsi teh bunga telang kemudian menimbulkan alergi kita harus mengantisipasinya yaitu dengan segera menghentikan pemakaian.karwna alergi akan sangat menggangu aktifitas kita.

Jadi kita juga perlu waspada terhadap diri dan memperhatikan diri bila kita mengkonsumsin bahan -bahan.yamg mengandung obat.Halnini agar kita bisa terhindar dari hal -hal yang tidak diinginkan.

Pemakain bunga Telang yang dianjurkan 3x1 satu gelas  satu jam sebelum makan atau satu jam sesudah makan..Namun perlu diperhatikan juga tidak semua tubuh bisa menerima asupan zat baru. Mungkin satu dengan orang lain akan sangat berbeda dalam nenerima reaksi zat yang masuk dalam tubuh. Sehingga kita harus benar memperhatikan diri apakah tubuh kita bisa beradaptasi dengan zat zat yang masuk dalam tubuh dengan baik.

Bunga Telang termasuk salah satu Bahan herbal yang  memang sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan namun ada juga hal -hal yang perlu diperhatikan agar bisa tercapai manfaat dari bahan herbal tersebut



Kesimpulan

Karena kita tinggal di wilayah Indonesia yang sangat kaya akan bahan bahan obat tradisional  yang merupakan warisan leluhur kita. Kita wajib melestarikan warisan leluhur kita agar tidak tercerabut dari akar budaya. 

Marilah kita tetap mengkonsumsi obat-aobat herbal dengan catatan harus memperhatikan warning yang terjadi pada tubuh kita saat kita mengkonsumsi nya. Ini penting untuk kesehatan kita dan juga untuk mencapai maksud dari minum obat herbal tersebut.

Banyak sekali bertebaran tanaman obat disekitar kita  dan bila kita bijak dalam memanfaatkan tentu akan bisa menjadi  ladang ladang ekonomi dan sekaligus bisa membuat tubuh sehat  ,sehat secara jasmani rohani dan finansial pula.

Mari kita kenalkan macam macam obat herbal yang bisa kita tanam disekitar kita dan bila membeli pun bisa sangat terjangkau.Sehat jasmani sehat finansial  












Comments

Popular posts from this blog

Mengapa Niche Blog Sangat Perlu?

ODOP BLOGGER SQUAD

Review Tempat Wisata Santerra De Laponte